Lemari merupakan salah satu perabotan yang wajib ada di dalam rumah. Lemari memiliki banyak fungsi, yang paling umum adalah untuk menyimpan pakaian, serta menyimpan benda-benda lain yang berharga. Dalam rumah minimalis diperlukan lemari yang minimalis pula agar bisa menghemat ruang dan tidak membuat rumah terasa sesak oleh barang-barang. Lemari minimalis 3 pintu bisa menjadi opsi untuk menghemat ruang, namun tetap bisa berfungsi sebagai tempat penyimpanan.
Beberapa Jenis Lemari Minimalis 3 Pintu
Tidak hanya untuk menyimpan saja, lemari hendaknya juga bisa membuat interior ruangan Anda menjadi lebih elegan dan menawan. Dengan pemilihan desain dan model yang tepat, lemari minimalis bisa menjadi salah satu furnitur untuk mempercantik rumah. Berikut beberapa jenis lemari minimalis 3 pintu yang bisa Anda jadikan referensi dalam hal dekorasi dan penataan rumah.
- Lemari Minimalis sekaligus sebagai Pembatas Ruang
Lemari minimalis bisa juga berfungsi sebagai sebagai pembatas ruang. Model ini biasanya berupa lemari pakaian yang memiliki banyak sekat. Sekat-sekat tersebut bisa untuk menyimpan barang-barang sehingga tidak berantakan di sembarang tempat. Selain terdapat banyak sekat, lemari jenis ini pada umumnya memiliki gantungan pakaian yang dilengkapi dengan laci dan kabinet. Lemari ini sangat praktis dan cocok untuk rumah minimalis karena multifungsi dan hemat ruang. - Lemari Minimalis Warna Natural
Lemari minimalis 3 pintu dengan warna natural akan mempercantik ruangan Anda. Rumah minimalis identik dengan kesederhanaan. Warna natural bisa memberikan nuansa sederhana yang menawan. Warna yang natural juga bisa membuat ruangan tampak lebih lapang, sangat sehingga sangat sesuai untuk rumah minimalis yang tidak terlalu lapang. Warna cokelat tua atau cokelat muda adalah warna yang lazim digunakan untuk lemari model ini. Jika Anda lebih menyukai kesan klasik dan futuristik, bisa juga memilih warna netral seperti abu-abu muda, krem, silver, atau putih. Semua tergantung selera Anda. - Lemari Minimalis Built-in Modern
Lemari built-in modern adalah jenis lemari yang menempel pada dinding. Lemari ini sangat efisien untuk rumah minimalis karena tidak memakan banyak tempat, bahkan cenderung lebih hemat tempat. Lemari model ini juga bisa dikombinasikan dengan beberapa furnitur lain seperti meja belajar atau meja kerja. - Lemari Minimalis dengan Pintu Geser
Lemari minimalis 3 pintu dengan model pintu geser merupakan jenis yang paling populer dan banyak digunakan. Model lemari ini sangat elegan serta tidak membutuhkan banyak ruang sehingga bisa menghemat space rumah minimalis Anda. Selain itu, lemari model ini juga memberikan kesan modern yang sangat kuat berkat keberadaan pintu geser. Jika ingin Anda bisa menambahkan cermin di bagian pintu lemari. Selain bisa untuk berkaca mematut diri, cermin tersebut juga bisa memantulkan ilusi yang bisa membuat ruangan tampak lebih luas. - Lemari Minimalis Model Tinggi dan Ramping
Model lemari minimalis yang tinggi dan ramping bisa menjadi opsi paling tepat untuk rumah minimalis Anda. Bentuknya tidak terlalu banyak menghabiskan tempat. Desainnya yang fungsional bisa memaksimalkan penyimpanan benda-benda dan pakaian secara lebih optimal. Model tinggi dan ramping tentu lebih efisien daripada model yang lebar dan menyita banyak tempat secara horizontal.








Itulah 5 jenis lemari minimalis 3 pintu yang bisa Anda pilih sesuai keinginan. Namun, yang perlu diperhatikan sebelum menentukan model lemari adalah ketersediaan ruang di dalam Anda. Jangan sampai model lemari yang Anda inginkan ternyata tidak muat. Selain itu, perhatikan pula bahan lemari, carilah bahan yang bisa tahan lama.