Dapur adalah salah satu bagian yang paling penting untuk suatu hunian. Karena memang dengan adanya dapur maka penghuni rumah dapat melakukan berbagai kegiatan yang berhubungan dengan memasak. Selain itu banyak model dapur yang sudah mengedepankan sentuhan keindahan didalamnya. Seperti penggunaan motif keramik dapur sempit.
Keramik
Keramik merupakan sebuah ubin lantai yang berbahan dasar dari tanah liat. Selain tanah liat keramik juga dilapisi oleh glazur. Pada dasarnya untuk saat ini hanya ada dua jenis keramik yang diperjual belikan. Kedua jenis tersebut adalah jenis keramik berglazur dan jenis ubin porselen atau homogenous tile. Cara untuk membuat keramik berglazur adalah seperti mencampur bahan tanah liat dengan bahan kaoli. Jika sudah tercampur maka langkah selanjutnya adalah dibakar dengan suhu 1000 derajat Celcius. Hal ini dilakukan agar keramik yang telah dihasilkan tidak akan hancur bila direndam dalam air. Setelah itu baru diberikan sebuah pelapisan pada proses pencetakan di atas ubin. Lalu untuk proses dalam pembuatan ubin porselen adalah dengan penggilingan bahan mentah. Bahan mentah tersebut adalah seperti campuran feldspar, lalu ada bahan pasir kuarsa, dan juga bahan tanah liat. Semua bahan akan dicampur menjadi satu, dan selanjutnya akan dikeringkan. Dalam proses pengeringan ii akan membuat campuran bahan tersebut menjadi butiran yang halus. Kemudian butiran-butiran tersebut akan masuk kedalam proses pressing dalam bentuk ubin. Setelah dilakukannya proses press maka ubin tersebut akan masuk kedalam proses pembakaran. Suhu yang dibutuhkan dalam pembakaran tersebut adalah sekitar 125500 C. Dan setelah dilakukannya prose pembakaran maka ubinpun sudah jadi.
Motif keramik dapur
Penggunaan keramik dengan motif yang cocok dengan ornamen lain yang terdapat di dalam dapur bisa membuat sebuah nuansa cantik. Untuk saat ini memang sudah banyak sekali para penjual keramik dengan berbagai macam model motif yang bisa anda implementasikan untuk dapur anda. Berikut ini adalah beberapa model motif keramik dapur sempit.
- Motif keramik dapur abu-abu
Motif keramik yang pertama adalah motif keramik abu-abu. Dimana keramik ini akan sangat cocok dipadupadankan dengan ornamen yang diberikan oleh kayu dengan warna coklat dan juga kayu dengan warna putih. Selain itu motif keramik abu-abu ini juga sangat cocok digunakan pada sebuah ruang yang notabene berdekatan dengan area luar rumah dan juga area ruangan dalam rumah. Kesan yang dapat diciptakan adalah sebuah kesan flawless dan elegan. - Keramik dapur marbel putih
Keramik yang kedua ini adalah sebuah keramik yang berbahan dasar marbel, selain itu warna yang disuguhkan adalah warna putih. Dengan penggunaan keramik jenis ini maka kesan yang bisa diberikan adalah sebuah kesan ringan, nuansa lapang dan nuansa artistik pada sebuah dapur. Keramik marbel putih ini juga memiliki sebuah garis-garis halus. - Keramik dapur dengan motif batu alam
Motif keramik dapur yang ketiga adalah motif keramik batu alam. Untuk penggunaan jenis keramik ini biasanya sangat cocok dipadupadankan dengan berbagai unsur dapur lain seperti penggunaan kabinet stainless steel. Selain itu kesan atau nuansa yang akan muncul dari penggunaan keramik ini adalah seperti nuansa yang indah dan juga nuansa yang natural. Keramik dengan motif batu alam sangat banyak digunakan oleh kalangan. Hal ini dikarenakan keramik ini mudah dipadupadankan dengan semua jenis kitchen set. - Keramik dapur dengan motif gradasi warna
Anda bisa menggunakan sebuah motif gradasi warna untuk pemilihan keramik dapur. Dengan penggunaan motif keramik gradasi warna ini kesan soft dan natural bisa tercipta dengan sendirinya. Tingkatan warna yang dimiliki oleh jenis keramik ini bisa terlihat sangat elegan. - Keramik dapur dengan motif bunga
Motif yang selanjutnya adalah sebuah keramik dengan motif bunga. Bahkan keramik jenis ini dapat memberikan kesan dekat dengan alam juga kesan natural dan alami bisa tercipta. Saat ini sudah banyak sekali berbagai macam keramik dengan motif bunga yang diperjual belikan, maka dengan begitu anda tetap bisa memilih sesuai dengan pilihan anda. - Keramik dapur hitam putih
Jika anda ingin mengusung kesan modern maka motif keramik dapur hitam putih bisa anda coba. Kesan yang diberikan oleh keramik ini adalah seperti adanya kesan bersih dan juga menarik. - Keramik dapur dengan motif kayu
Keramik dapur dengan motif kayu bisa anda gunakan sebagai pilihan yang tepat. Jenis motif keramik ini bisa dibilang sangat mudah dipadupadankan dengan berbagai properti modern. - Keramik dapur dengan motif polos
Kesan elegan dan juga simpel bisa anda ciptakan ketika anda memutuskan menggunakan sebuah motif polos untuk dapur anda. - Keramik dapur dengan motif multicolor
Dengan penggunaan keramik yang memiliki motif multicolor bisa dibilang sangat cocok untuk sebuah dapur kontemporer. Kesan semarak dan juga kesan semangat bisa anda ciptakan ketika anda menggunakan keramik dengan jenis ini. - Keramik dapur dengan kesan diagonal
Keramik dapur dengan kesan diagonal sangat cocok digunakan untuk dapur yang memiliki luas tidak terlalu lebar. Dengan penggunaan jenis keramik ini maka dapur akan lebih terlihat luas dari ukuran yang sebenarnya.
Baca Juga >>> Desain Dapur Terbuka Belakang Rumah
Cara untuk memilih keramik dapur yang baik
Untuk memilih sebuah keramik yang akan diaplikasikan di dapur atau di area ruangan lainnya. Maka anda bisa menerapkan beberapa cara berikut ini.
- Perhatikan motif dari keramik
Hal pertama yang bisa anda lakukan adalah dengan memperhatikan motif dari keramik tersebut. Usahakan selalu memilih motif yang selaras dengan dapur atau ruangan lainnya.
- Ukuran keramik
Hal kedua bisa anda lakukan adalah dengan memperhatikan ukuran keramik tersebut. Ukuran keramik dinding dengan ukuran keramik lantai bisa dibilang sangat berbeda. Anda harus lebih jeli dalam hal ini.
- Tekstur keramik
Tekstur keramik juga harus lebih diperhatikan. Jika untuk sebuah dapur maka anda bisa menggunakan sebuah tekstur yang kasar. Hal ini agar anda tidak mudah terpeleset.
Perawatan keramik
Hal selanjutnya yang harus anda perlu tahu adalah perawatan dan juga menjaga keramik tersebut agar tetap dalam kondisi terbaik dan tahan lama. Perawatan keramik yang bisa anda lakukan adalah seperti melakukan sebuah kegiatan menyapu lantai untuk menghilangkan berbagai debu, selanjutnya anda bisa mengepel lantai tersebut. Selalu gunakan alat pel yang memiliki daya serat tinggi dan juga memiliki sifat yang lembut dan halus.
Kelebihan keramik
Penggunaan keramik untuk suatu hunian memang bisa memberikan berbagai macam kelebihan dan keuntungan tersendiri. Berikut ini adalah beberapa kelebihan yang dimiliki oleh keramik.
- Bahan yang dimiliki oleh ubin keramik bisa dibilang terbuat dari bahan alami, maka dari itu ubin keramik tidak akan beracun.
- Ubin keramik sangat tahan akan kelembapan dan juga tahan air.
- Mudah dibersihkan dan tahan terhadap berbagai macam noda.
- Kekuatan yang dimiliki tergolong tinggi dan tentunya tahan terhadap api.
- Memiliki berbagai macam model dan motif yang dipasarkan.
- Salah satu unsur yang berguna untuk menunjang dekorasi rumah yang memberikan kesan keindahan.








Semua hal yang berkaitan dengan motif keramik dapur sempit sudah dijelaskan pada artikel ini. Dengan begini anda tidak perlu terlalu bingung untuk menggunakan keramik untuk hunian yang anda miliki.